Optimalisasi Pelayanan RSUD Jombang Tidak Hanya di Kegiatan Bulaga

Jombang, Briannova.or.id – Pemerintah Kabupaten Jombang kembali gelar program Bupati dan Wakil Bupati Melayani Warga (Bulaga) masyarakat Kecamatan Jogoroto, Diwek dan Mojowarno. Hadir beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan beberapa instalasi lain yang melayani masyarakat salah satunya, RSUD Jombang. Kegiatan Bulaga bertempat di Lapangan Jogoroto. Kamis (27/7/2023)

Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab menyampaikan, kegiatan Bulaga hari ini meninjau pelaksanaan Bulaga yang kian lama berhenti karena adanya virus covid. Bulaga diadakan dalam rangka memberikan dan mempermudah pelayanan bagi masyarakat agar tidak jauh-jauh datang ke kantor terkait yang mayoritas letaknya di Jombang Kota.

“Diharapkan, Bulaga bisa menjadi lebih baik berdasarkan kritikan, saran, dan masukkan masyarakat supaya pelayanannya lebih baik. Bentuk pelayanan prima dan optimalisasi tidak hanya pada program Bulaga tetapi pelayanan ini terus berjalan sesuai dengan jadwalnya masing-masing. Selain itu, merupakan suatu kewajiban bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk melayani masyarakat dengan baik,” tuturnya.

Di tempat sama, Wakil Direktur Umum dan Keuangan RSUD Jombang, Mulya ketika diwawancarai menyampaikan, pelayanan RSUD Jombang dalam kegiatan Bulaga pada hari ini diberi nama Bu Melisa Menari (Ibu Hamil Sehat Menua Tanpa Nyeri).

“Bu Melisa Menari maksudnya, pelayanan mulai dari pemeriksaan ibu hamil dan pemeriksaan medik. Kedua pelayanan tersebut, masing-masing ada satu dokter spesialisnya. Untuk pemeriksaan ibu hamil kita juga mempersiapkan tenaga bidan dan Dokter Spesialis Obstetri dan Ginekologi (SPOG) sering disebut juga dokter obgyn atau dokter kandungan,” tutur Wakil Direktur.

Lanjutnya, ada pelayanan terkait dengan pelayanan rehabilitasi medik dengan hadirkan dokter spesialis rehap medik. Rehabilitasi medik adalah terapi yang dilakukan guna mengembalikan fungsi tubuh yang mengalami masalah, misalnya saraf terjepit, cedera, patah tulang, dan kelumpuhan akibat stroke. Pelayanan rehabilitasi medik untuk mencegah orang-orang yang mungkin terkait dengan nyeri dan sebagainya.

“Di samping itu, di RSUD Jombang sedang memprioritaskan pelayanan akan dihadirkan yaitu poli eksekutif. Layanan poli eksekutif adalah layanan medis di mana standar pelayanannya cepat, paripurna dan bisa memilih dokter yang dikehendaki,” tambahnya.

Selain itu, layanan prioritas RSUD Jombang lainnya, terapi cuci darah di luar tubuh (hemodialisa) terkait pelayanan jantung, pelayanan terkait dengan saraf yakni stroke center, pelayanan uronefro terkait dengan masalah terhadap urulugi misalnya penyakit prostat.

“Harapan hadirnya RSUD Jombang dalam kegiatan Bulaga, untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat dan yang paling penting adalah masyarakat tau dan mengerti bahwa di RSUD Jombang ada layanan rehabilitasi medik maupun layanan dokter spesialis kandungan yang bisa lebih baik. Jadi, layanan terus kita tingkatkan dengan peningkatan kompetensi. RSUD Jombang juga meminta masyarakat menyampaikan terkait layanan RSUD Jombang dengan tujuan terus memperbaiki dan meningkatkan kualitas pelayanan,” pungkasnya. (mda)