
Jombang, Briannova.or.id – Kasi Administrasi Keamanan dan Tata Tertib beserta Kasubsi Keamanan dan Kasubsi Portatib Lapas Kelas IIB Jombang datangi Polres Jombang pada Kamis (05/10/2023). Tujuan kedatangan jajaran Seksi Administrasi Keamanan dan Tata Tertib Lapas Jombang tersebut yaitu untuk melakukan koordinasi terkait perawatan senjata yang dimiliki Lapas Jombang.
Kabag Logistik Polres Jombang, Kompol Darmaji, S.H menyambut kedatangan perwakilan dari Lapas Jombang. Koordinasi berlangsung baik. “Sebagai sesama aparat penegak hukum, kami tentu bersedia dengan senang hati akan mengirimkan anggota kami untuk memberikan pengarahan tata cara perawatan senjata dan amunisi ke Lapas Jombang,” tutur Darmaji.
Di sisi lain, Kasi Administrasi Keamanan dan Tata Tertib Lapas Kelas IIB Jombang menyampaikan terkait realisasi pelaksanaan koordinasi perawatan senjata yang dimiliki Lapas Jombang.
“Untuk realisasi pelaksanaan kegiatan, lebih lanjut dapat disesuaikan kembali antara Polres Jombang dan Lapas Jombang,” ucap Hendri Kurniawan, selaku Kasi Administrasi Keamanan dan Tata Tertib.
Perlu diketahui, kegiatan ini dilakukan sebagai salah satu komitmen arahan Dirjen Pemasyarakatan yang dituangkan dalam Tiga Kunci Pemasyarakatan Maju yaitu Deteksi Dini, Berantas Narkoba, dan Sinergisitas dengan Aparat Hukum lainnya sehingga menjadikan Lapas Jombang tetap kondusif dan mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban lainnya. (mda)















