Rasa Kepedulian Siswa SMP Negeri 3 Jombang Berbagi Takjil di Bulan Suci Ramadan 

Ketika siswa SMP Negeri 3 Jombang berbagi takjil kepada warga

Jombang, Briannova.or.id – Siswa siswi SMP Negeri 3 Jombang bersama jajaran guru dan beberapa wali murid berbagi takjil buka puasa Bulan Ramadan 1445 Hijriah dengan mengusung tema “Tebarkan Kebaikan di Bulan Suci Ramadan”. Takjil dibagikan kepada warga yang melintas di Jalan KH. Hasyim Asy’ari Nomor 99 Desa Plandi, Kecamatan Jombang, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

SMP Negeri 3 Jombang menyiapkan 500 bungkus takjil yang dibagikan kepada warga. Sumber dana 500 bungkus takjil tersebut berasal dari sukarela para siswa dan guru. Hal ini disampaikan Kepala SMP Negeri 3 Jombang Eko Sisprihantono ketika diwawancarai. Jumat (22/3/2024)

Eko menambahkan, Selain 500 bungkus takjil dari guru dan siswa, ada juga takjil dari wali murid yang ikut menyumbang secara sukarela. “Karena ini tidak minta sumbangan dan sebagainya, wali murid menyetujui dan tidak merasa keberatan. Bahkan beberapa dari mereka memberikan takjil untuk kami bagikan,” terangnya.

Foto bersama

Lanjut Eko, ini sudah tahun ketiga SMP Negeri 3 Jombang melaksanakan berbagi takjil pada Bulan Ramadan. “Alhamdulillah para siswa sangat antusias,” ucapnya.

Dia berharap, dengan adanya berbagi takjil mampu melatih para siswa bahwa kita juga perlu berbagi. Ini sebagai bentuk pembelajaran dan rasa kepedulian mereka.

Di tempat sama, salah satu Wali Murid SMP Negeri 3 Jombang Fitri menyampaikan, untuk takjil tambahan dari wali murid sangat beragam, mulai dari nasi, kue, dan minuman. Wali murid yang memberi takjil yang mau saja seikhlasnya sehingga tidak bersifat memaksa.

“Harapannya, hubungan pilar pendidikan yakni lingkungan, sekolah, dan orang tua bisa jadi satu. Sehingga anak – anak mengerti tentang saling membantu berbagi,” pungkasnya. (mda)