Menjadi Salah Satu Komitmen, Lapas Kelas IIB Jombang Lakukan Penggeledahan Rutin

Jombang, Briannova.or.id – Menjadi salah satu komitmen dari Lapas Kelas IIB Jombang untuk terus meningkatkan keamanan dan ketertiban akan dilaksanakan penggeledahan rutin kamar hunian WBP.

Sebelum pelaksanaan penggeledahan Ka.KPLP Lapas Kelas IIB Jombang Dedy Pranata didampingi Kasubsi Keamanan Lapas Kelas IIB Jombang dan Kasubsi Portatib Lapas Kelas IIB Jombang memberikan arahan kepada jajaran pengamanan dan staf Kamtib yang akan ikut melaksanakan penggeledahan.

“Hari ini kita laksanakan penggeledahan kamar hunian WBP, pastikan rekan rekan menyisir setiap sudut kamar hunian dengan teliti namun saya berpesan tetap humanis,” jelas Ka.KPLP Lapas Kelas IIB Jombang Dedy Pranata.

Ka.KPLP Lapas Kelas IIB Jombang Dedy Pranata saat memberikan pengarahan kepada jajaran pengamanan dan staf Kamtib

Usai pengarahan seluruh petugas menuju blok C yang menjadi sasaran kegiatan penggeledahan kali ini. Adapun yang menjadi fokus penggeledahan adalah barang-barang terlarang seperti HP, NARKOBA dan Senjata Tajam serta penggunaan aliran listrik yang bisa menimbulkan bahaya konsleting listrik dan ancaman bahaya kebakaran.

Diawali dengan penggeledahan badan WBP, kemudian petugas melakukan penggeledahan kamar hunian WBP. Dalam pelaksanaan kegiatan penggeledahan kali ini berjalan dengan aman dan tertib.

Sementara, Kalapas Jombang M.Ulin Nuha menjelaskan bahwa kegiatan penggeledahan atau razia dilaksanakan di Lapas Kelas II B Jombang secara rutin
“Kami berharap dengan pelaksanaan kegiatan ini dapat meminimalisir gangguan keamanan dan ketertiban,” pungkasnya. (vir)