Kapolres Jombang Ajak Media Wujudkan Jombang Aman dan Kondusif

Kepala Kepolisian Resor Jombang AKBP Ardi Kurniawan didampingi Wakil Kepala Kepolisian Resor Jombang Kompol Christian Bagus Yulianto

Jombang, Briannova.or.id – Setelah dilantiknya Kepala Kepolisian Resor Jombang dan Wakil Kepala Kepolisian Resor Jombang, Polres Jombang mengadakan Ngopi Bersama Awak Media se Kabupaten Jombang.

Kegiatan ini dalam rangka menjalin silaturahmi dan sinergitas Polres Jombang bersama media guna menciptakan Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Kabupaten Jombang.

Saat sambutan, Kepala Kepolisian Resor Jombang AKBP Ardi Kurniawan yang didampingi Waka Polres Jombang Kompol Christian Bagus Yulianto memperkenalkan diri kepada seluruh awak media yang telah hadir. Jumat (31/01/25)

“Kami sangat menyadari peranan penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat yang berada di Kabupaten Jombang dan kami juga menyadari masyarakat Jombang juga memerlukan informasi yang akurat melalui berita yang disampaikan para wartawan,” jelas Kepolisian Resor Jombang AKBP Ardi Kurniawan.

Ia menyebutkan, berita yang akurat dan sesuai dengan fakta dapat membuat seluruh masyarakat khususnya yang ada di Kabupaten Jombang dapat lebih damai dan tertib tanpa adanya berita negatif.

Selain itu, Polres Jombang juga menyadari bahwa peran media juga sebagai pengawas di Kabupaten Jombang khususnya di lingkup Pemerintah maupun Polsek sekitar.

“Kami sangat mendukung dengan adanya keterbukaan informasi publik, kami dapat komunikasikan dengan kasi humas atau jajarasan Kasat di lingkup Polres Jombang,” ucapnya.

Menurutnya, Koordinasi yang sudah terjalin antara rekan media dengan Polres Jombang sampai saat ini sudah berjalan dengan baik, dengan demikian kedepannya bisa lebih baik lagi.

AKBP Ardi berharap, dengan adanya kerjasama yang baik, Kabupaten Jombang dapat semakin aman dan kondusif, serta kesejahteraan masyarakat dapat lebih meningkat. Pungkasnya.

Setelah menyampaikan sambutan, Kapolres Jombang didampingi Waka Polres Jombang membuka sesi dialog atau koordinasi dengan awak media yang telah hadir di Ngopi Bersama. (vir)