Gubernur Khofifah Safari Ramadhan Pendidikan Sekaligus Resmikan Pembangunan 4 Sekolahan

Jombang, Briannova.or.id – Masih dalam suasana bulan suci Ramadhan, Korwil Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur mengadakan Safari Ramadhan Pendidikan bertempat di Kabupaten Jombang, dan mengusung tema Ramadhan Kondusif, Ramadhan Berbagi.

Safari Ramadhan Pendidikan dihadiri oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan Wakil Bupati Kabupaten Jombang Salmanudin Yazid.

Lokasi Safari Ramadhan Pendidikan di Jombang terdapat 2 tempat, yaitu di SMA Negeri 3 Jombang dengan kegiatan santunan dan di SMK Negeri I Jombang dengan kegiatan peresmian bangunan 4 sekolah yang ditandai dengan penandatanganan gubernur Jawa Timur dan buka bersama.

Perlu diketahui, peresmian pembangunan 4 sekolah tersebut diantaranya SMK Negeri Kudu berupa 5 ruang praktik siswa, laboratorium Bahasa dan Fisika, Ruang UKS dan Toilet, SMK Negeri Kabuh berupa 2 ruang praktik siswa, Laboratorium Bahasa, Biologi, dan Fisika, Ruang UKS dan Toilet, SMA Negeri Kabuh berupa ruang kantor Kepala Sekolah, dan SMA Negeri Bandarkedungmulyo berupa 1 ruang kelas baru dan 1 laboratorium kimia. Senin (24/03/25)

“Beberapa tahun ini, banyak siswa-siswi SMA dan SMK yang masuk perguruan tinggi tanpa test, hal ini juga menjadikan Jawa Timur menjadi Provinsi terbanyak. Dengan demikian saya mengucapkan terimakasih kepada kepala sekolah, guru, dan murid yang sangat luar biasa dan memiliki semangat belajar yang tinggi,” jelas Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

Selain itu, ia juga berpesan untuk tetap bersiap menghadapi PPDB yang akan mendatang, bagi kepala sekolah dan guru juga harus menyiapkan beberapa persiapan-persiapan terbaik dari mekanisme zonasi.

Selain itu, bagi calon peserta didik dan calon wali murid yang mungkin sedang menjajaki sekolah-sekolah negeri dapat terus melaksanakan konsolidasi agar tidak terjadi ketinggalan informasi mengenai perkembangan informasi PPDB.

Sementara, Wakil Bupati Kabupaten Jombang Salmanudin Yazid menyampaikan selamat datang Gubernur Jawa Timur dan semoga dengan kedatangan Gubernur dapat menjadikan pendidikan di Kabupaten Jombang semakin maju.

“Dengan adanya perkembangan pendidikan dan kegiatan seperti Safari Ramadhan Pendidikan, semoga pemerintahan Jawa Timur akan menjadi gerbang nasional untuk memajukan dunia pendidikan,” pungkas Gus Salman. (vir)