Ka.KPLP Lapas Jombang Gelar Sharing Session dan Makan Bersama WBP

Jombang, Briannova.or.id – Suasana penuh keakraban terasa saat Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KA KPLP) Lapas Kelas IIB Jombang menggelar kegiatan sharing session bersama seluruh warga binaan. Kegiatan yang dilaksanakan selama 3 hari berturut turut ini, bertujuan untuk mempererat komunikasi serta memberikan motivasi kepada warga binaan dalam menjalani masa pidana.

Dalam sesi tersebut, Ka.KPLP Lapas Kelas IIB Jombang Dedy Pranata menyampaikan pentingnya menjaga kebersihan dan kedisiplinan, sikap saling menghargai, serta semangat untuk terus memperbaiki diri selama menjalani masa pidana. Beliau juga membuka sesi tanya jawab, di mana warga binaan diberikan kesempatan untuk menyampaikan aspirasi dan saran

“Sharing session ini kami adakan sebagai bentuk keterbukaan dan kepedulian terhadap warga binaan. Kami ingin menciptakan suasana lapas yang kondusif dan penuh semangat pembinaan,” ujar Dedy

Setelah sesi sharing session, kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah dan makan bersama antara petugas dan warga binaan. Momen ini berlangsung dengan hangat dan penuh kekeluargaan.

Sementara, Kalapas Jombang, M. Ulin Nuha menyambut positif kegiatan ini dengan kegiatan ini diharapkan dapat memotivasi warga binaan untuk terus bersikap positif serta menjalin komunikasi yang sehat dengan jajaran petugas, demi terciptanya lingkungan yang aman dan kondusif sesuai arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Bapak Agus Andrianto. Pungkasnya. (vir)