
Jombang, Briannova.or.id – Lapas Kelas IIB Jombang menghadiri Kegiatan Kunjungan Kerja Dr. Mia Amiati, S.H., M.H selaku Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur. Kegiatan ini dilaksanakan di Kantor Kejaksaan Negeri Jombang. Kedatangan beliau disambut dengan tarian Cacak Lampah. Kegiatan ini dihadiri oleh Margono selaku Kalapas Kelas IIB Jombang dengan didampingi Oleh Rd. Epa Fatimah selaku Kasi Binadik dan Giatja Lapas Jombang dan Forkopimda Kabupaten Jombang. Kamis (26/10/2023)
Kajari Jombang Tengku Firdaus berterima kasih kepada Dr. Mia Amiati, S.H., M.H selaku Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur karena telah menyempatkan waktu untuk berkunjung di Kejaksaan Negeri Jombang.
Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur Dr. Mia Amiati, S.H., M.H berharap untuk Kejaksaan Negeri Jombang agar dapat mempertahankan dan meningkatkan Kinerja positif yang Bebas dari Korupsi.
Ikut sertanya Kalapas Kelas IIB Jombang merupakan tindak lanjut arahan dari Heni Yuwono selaku Kakanwil Kemenkumham Jawa Timur, beliau berpesan untuk selalu tingkatkan sinegritas dengan aparat hukum terkait agar terciptanya keadaan yang aman.
“Saya berpesan kepada Kepala Satker di Wilayah Jawa Timur bahwasanya kita harus selalu tingkatkan sinegritas dan kolaborasi kita terhadap aparat hukum terkait agar terciptanya keadaan yang aman dan kondusif di satker masing masing,” tutupnya.















