Persiapan Reses, Staf Sekertariat DPRD Provinsi Jawa Timur Melakukan Kunjungan ke – Jombang

Dari sisi kiri, analis Kebijakan sekretariat DPRD Provinsi Jawa Timur Fajar Bagus Setiawan dan SMK Negeri 1 Jombang Bagus Hendro

Jombang, Briannova.or.id – Masa reses merupakan masa penting yang sejatinya secara fungsional sebagai media menjaring aspirasi masyarakat. Reses merupakan kewajiban bagi anggota DPRD dalam menjaring informasi untuk kemudian disalurkan.

Dalam rangka persiapan reses, DPRD Provinsi Jawa Timur melalui salah satu staf sekretariatnya melakukan kunjungan ke Kabupaten Jombang dalam rangka koordinasi persiapan kegiatan reses I Tahun 2024 DPRD Provinsi Jawa Timur Dapil X di Jombang. Hal ini disampaikan oleh analis Kebijakan sekretariat DPRD Provinsi Jawa Timur Fajar Bagus Setiawan saat diwawancarai di tempat makan Dewi Khayangan Jombang. Selasa (16/1/24)

Dia menambahkan, kegiatan rutin setiap tahunnya yang diadakan DPRD Provinsi Jawa Timur untuk turun ke konstituennya mulai dari tanggal 21 sampai 28 Januari 2024 dengan memberikan pemberitahuan kepada Bupati, Pemerintah Kabupaten, dan Kapolres.

Fajar juga mengatakan, ketika dirinya berkunjung ke pemerintah kabupaten, mereka sangat welcome dengan kedatangannya. Sementara, kegiatan rutin reses ini dilakukan sebanyak 3 kali pelaksanaan di setiap tahunnya.

“Selain berkunjung di Pemerintah Kabupaten Jombang, kami juga berkunjung di SMK Negeri 1 Jombang untuk menjalin silaturahmi bersama Aparatur Sipil Negara (ASN) didampingi oleh salah satu Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) di Kabupaten Jombang terkait proses sosialisasi dan kenetralan ASN di tahun politik sekaligus sharing sesion tentang salah satu program prioritas gubernur jatim terhadap pelayan publik di Provinsi Jawa Timur,” terangnya.

Selain itu, pihaknya juga sangat mengapresiasi hotel yang ada di SMK Negeri 1 Jombang yang diberi nama edotel. Menurut Fajar, dari segi penyambutan dan segi administrasi, edotel SMK Negeri 1 Jombang sudah sangat bagus.

 

Foto bersama

Senada dengan, salah satu guru SMK Negeri 1 Jombang Bagus Hendro menyampaikan, dengan adanya sharing sessions ini, pihaknya sebagai ASN dapat mengetahui program yang ada di tingkat provinsi dan dapat sekaligus mendapat upgrade skill tentang pelayanan publik sebagai wujud netralitas terhadap pemilu.

Bagus Hendro mengatakan, seluruh warga SMK Negeri 1 Jombang dalam masa politik dan menuju ke pemilihan umum sangat netral. “Menuju pemilihan umum, kami sangat netral. Bagi guru maupun siswa harus bersikap netral, sesuai dengan arahan dari Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Jombang,” pungkasnya. (mda)