Kontrol Keliling Malam, Lapas Kelas IIB Jombang Jaga Suasana Bulan Ramadan Tetap Aman dan Kondusif 

Ka.KPLP didampingi Kepala Regu Pengamanan (Karupam) dan Kasubsi Keperawatan ketika mengecek aktivitas memasak jelang pembagian jatah makan sahur

Jombang, Briannova.or.id – Lapas Kelas IIB Jombang melaksanakan Kontrol Keliling (Trolling) yang diawali dengan mengecek aktivitas memasak jelang pembagian jatah makan sahur dan air panas di restorasi. Trolling dilakukan langsung oleh Ka.KPLP Lapas Kelas IIB Jombang Dedy Pranata didampingi Kepala Regu Pengamanan (Karupam) dan Kasubsi Keperawatan.

Selama Bulan Ramadan, karena aktivitas pembagian jatah makan sahur dan air panas kepada warga binaan dilakukan dini hari maka pengamanan terhadap pelaksanaannya harus diperketat. Hal ini disampaikan Ka.KPLP Dedy Pranata usai melakukan Trolling. Sabtu malam (23/3/2024)

Ka.KPLP Dedy Pranata didampingi Kepala Regu Pengamanan (Karupam) dan Kasubsi Keperawatan ketika Trolling menyusuri Bradgang

Usai mengecek aktivitas memasak, mereka berkeliling di sepanjang Bradgang. Dalam Trolling tersebut, Ka.KPLP Dedy Pranata dan jajaran memastikan kondisi bangunan lapas dalam keadaan aman dengan melakukan pengecekan terhadap sudut – sudut bangunan yang rentan terjadi pelarian atau dijadikan tempat persembunyian barang terlarang sebagai bentuk deteksi dini dari potensi gangguan keamanan dan ketertiban yang mungkin terjadi.

“Di bulan suci Ramadan, kami harus lebih waspada. Jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan” tegas Dedy.

Selain itu, Ka.KPLP Dedy Pranata menjelaskan bahwa jajaran pengamanan berkomitmen untuk menjaga suasana bulan suci Ramadan di Lapas Kelas IIB Jombang dalam keadaan aman dan kondusif. “Oleh karena itu, kami lakukan Trolling lebih sering terutama di malam hari agar bulan suci ramadhan terlaksana dengan tenang dan khusyuk,” terangnya.

Terpisah, Kalapas Jombang, Margono, A.Md.IP., SH., MH menyampaikan bahwa sesuai himbauan Kakanwil Kemenkumham Jawa Timur, Bapak Heni Yuwono pengamanan di bulan suci Ramadhan harus diperketat. “Jangan sampai ada gangguan keamanan dan ketertiban di Lapas Kelas IIB Jombang,” ucap Margono.

Margono juga memberikan semangat kepada jajaran pengamanan. “Walaupun malam hari, saya harap teman-teman tetap semangat dalam menjalankan tugas apalagi di bulan Ramadhan ini. semoga Lapas Kelas IIB Jombang selalu dalam keadaan aman dan kondusif,” pungkasnya. (mda)