
Jombang, Briannova.or.id – Sinergi energi guna percepatan investasi untuk menambah layanan air kepada masyarakat Jombang diperlukan MoU antara Perumdam Tirta Kencana, dan Perkim bersama Kodim 0814 Jombang, guna Proses percepatan pembangunan program pemerintah daerah, bertempat di Kodim 0814 Jombang.
Dasar penyelenggaraan penandatanganan MoU bersama Dinas Perkim Jombang dan Perumdam Tirta Kencana Jombang dari tugas TNI yang telah tercantum dalam undang-undang berisi tentang tugas Operasi, hal ini disampaikan oleh Komandan Kodim (Dandim 0814) Jombang, Letkol Kav Devid Eko Junanto saat diwawancarai awak media.
Selain Perang, kata David, tugas TNI membantu program pemerintah daerah yang juga di dasari oleh program unggulan Kasad, salah satunya terkait dengan program yang ada di pemerintah daerah seperti pengukuran sumur bor dalam penyediaan air bersih untuk masyarakat oleh Dinas Perkim dan Perumdam Tirta Kencana
“Kami melakukan pengamatan tentang instalasi air bersih sehingga diperlukan adanya kolaborasi dan kerjasama dengan instansi terkait dalam pengamanan maupun pendampingan dan hal-hal lainnya, sehingga program-program tersebut bisa terlaksana dengan baik,” jelasnya.
Lanjut Devid, Kodim hanya bersifat mendampingi dan mengawal agar proses program tersebut bisa cepat terselesaikan sesuai jadwal yang ditentukan dan sesuai harapan masyarakat.
Sementara, kerjasama dengan Perumdam Tirta Kencana dan Perkim Kabupaten Jombang sifatnya pendampingan terhadap program yang membangun instalasi baru agar prosesnya terealisasi sesuai dengan jadwal dan waktu yang ditentukan.
Ditempat sama, Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman Kabupaten Jombang Agung Hariadi mengatakan, program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (PAMSIMAS) tersebut berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2024 sebanyak 12 titik.
“Maka dari itu, kita berkolaborasi dengan Kodim karena mereka mempunyai teori-teori yang sampai ke desa, sehingga untuk pengamanan program bisa dibantu,” ucapnya.
Senada, Direktur Perumdam Tirta Kencana Kabupaten Jombang Khoirul Hasyim saat diwawancarai menyampaikan, kerjasama dengan Kodim diberi nama sinergi energi guna percepatan investasi untuk menambah layanan air kepada masyarakat Jombang.
“Hal tersebut kami lakukan karena Perumdam masih rendah dalam pelayanannya dengan prosentase 11%. Maka dari itu, untuk peningkatan wilayah cakupan layanan kami membutuhkan peran TNI dalam sosialisasi ke masyarakat,” sebutnya.
Hasyim menambahkan, program pelaksanaan konservasi sumber daya air juga menjadi tugas perundam karena mengelola air sudah menjadi bagian dari Perumdam, sehingga akan terus bersinergi dalam melaksanakan pengelolaan sumber daya air yang ada di Kabupaten Jombang.
“Saya berharap, adanya kerjasama penandatanganan MoU investasi-investasi baik yang dilakukan oleh Perumdam maupun investor luar dalam rangka peningkatan layanan air akan semakin dapat terlaksana dengan baik dan lancar tanpa ada kendala apapun. Serta dapat menjadikan Jombang semakin maju,” pungkasnya. (mda)


















