Jombang, Briannova.or.id – Guna memastikan seluruh kegiatan pengawasan dan pengamanan berjalan sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP), Kepala Regu Pengamanan (Karupam) Lapas Kelas IIB Jombang mengecek kesiapsiagaan anggotanya. Minggu (11/08/2024)
Karupam Lapas Kelas IIB Jombang, Supriyanto memulai pengecekan dari Pos Wasrik dan P2U. Dia mengingatkan kepada petugas untuk memeriksa dan memastikan barang dan orang yang masuk ke Lapas Kelas IIB Jombang dalam keadaan aman.
“Tidak ada pengecualian, semua barang dan orang yang melintas harus diperiksa,” tegasnya.
Selanjutnya, Karupam Supriyanto menuju pos blok, Dia menegaskan kepada petugas pos blok agar tetap fokus, waspada dan rutin melaksanakan trolling di pos blok. Tak hanya itu dia juga memeriksa buku laporan petugas blok untuk memastikan seluruh kegiatan pengamanan pos blok dicatat dengan baik dan runtut.

Usai dari pos blok, Karupam Supriyanto melanjutkan Trolling di sepanjang bradgang, Dia memastikan petugas yang sedang menjaga pos menara dalam keadaan siap siaga dan selalu mengawasi keadaan sekitar.
Sementara, Kalapas Jombang, Margono mengingatkan bahwa petugas harus selalu siap siaga dan saling bersinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban.
“Kakanwil Kemenkumham Jawa Timur Bapak Heni Yuwono selalu mengingatkan bahwa Lapas dan Rutan harus dalam kondisi aman dan kondusif. Sehingga, peran Karupam sangat penting dalam memantau kesiapsiagaan anggotanya dan memastikan anggota dibawah koordinasinya kompak dan solid. Sehingga pelaksanaan tugas pengamanan menjadi efektif dan maksimal,” pungkasnya. (mda)
















