Memiliki Pendapatan Menjanjikan, Pelatihan content Kreator Diharapkan Dapat Turunkan Kemiskinan Ekstrim

Jombang, Briannova.or.id – Mengurangi tingkat kemiskinan ekstrim dan menurunkan angka pengangguran yang tinggi di Kabupaten Jombang, Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Jombang melalui Bidang Penempatan dan Perluasan Kesempatan Kerja gelar pelatihan kewirausahaan content kreator dan sosial media broadcaster.

Pelatihan ini diikuti sebanyak 20 peserta dari desa setempat dan didatangkan narasumber dari LIBMI Educational Center Jombang yang berada di Gambiran Utara, Desa Gambiran, Kecamatan Mojoagung, Kabupaten Jombang yaitu Nurhadi Bahri untuk melatih peserta dalam membuat akun dan live streaming. Pelatihan tersebut bertempat di balai Desa Mundusewu Kecamatan Bareng Kabupaten Jombang. Rabu (20/11/24)

“Tujuan diadakannya pelatihan kepada para content creator baru guna membantu pemerintah dalam menangani Ketenagakerjaan salah satunya membantu menurunkan tingkat pengangguran di tahun 2024,” jelas Kepala Bidang Penempatan dan Perluasan Kesempatan Kerja Disnaker Jombang Tutut Purwanti.

Selain itu, dengan diadakannya pelatihan content creator ini dapat meningkatkan kecepatan kerja di sektor informal. Hal ini dilakukan agar para peserta dapat memiliki penghasilan serta mengurangi pengangguran dan juga kemiskinan.

la berharap dengan diadakan pelatihan dapat mengembangkan konten yang bisa mendapatkan penghasilan dari kegiatan nya serta bisa menghasilkan pendapatan sendiri.

Foto bersama

Ditempat sama Direktur LIBMI Jombang Nurhadi Bahri saat diwawancarai menyampaikan, materi yang akan disampaikan pada pelatihan content creator untuk usaha online yaitu strategi membuka usaha online dan bagaimana cara memasarkan melalui konten kreator.

“Kami juga mengadakan pelatihan live streaming agar para peserta pelatihan berani berbicara di hadapan para pembeli onlinenya. Hal ini sebenarnya sama seperti berjualan di pasar tradisional tetapi melalui online,” ucapnya

Ia menyebutkan, untuk mencegah terjadinya hacker di akun afiliasi dapat dilakukan dengan mengamankan akun masing-masing terutama bagian keuangan.

Menurutnya, berjulanan online atau afiliasi saat ini sangat menjanjikan apalagi hanya membutuhkan biaya yang ringan dan murah. Maka dari itu, Nurhadi Berharap agar para peserta dapat beralih berjualan online karena memiliki pendapatan yang menjanjikan. Pungkasnya. (vir)