Jombang, Briannova.or.id – Gerak Jalan Ngoro Jombang (ROJO) menjadi agenda tahunan, Pemerintah Kabupaten Jombang melalui Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata Kabupaten Jombang dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke 80. mengambil tema bersatu berdaulat Jombang maju dan sejahtera
Rute sepanjang 18 kilometer yang dilalui dari start di PUSDIKLATCAB Jombang Jalan Kawi No.36, Ngoro, Jombang dan finish di Kebon Rojo Jombang Jalan KH. Wahid Hasyim, Kepanjen, Jombang.
Wakil Bupati Jombang M.Salmanuddin Yazid menyampaikan kepada para peserta tetap tertib dan sopan sampai di garis start agar tidak menganggu kenyamanan penonton karena event ini sangat ditunggu-tunggu oleh seluruh masyarakat Jombang.
“Melalui Gerak Jalan Rojo, Ia mengajak seluruh masyarakat Jombang untuk kembali berolahraga agar seluruh masyarakat Jombang memiliki kebugaran tubuh serta kesehatan jasmani dan rohani,,” sebutnya.
Salah satu peserta kehormatan dari Perumdam Tirta Kencana Jombang ikut memeriahkan Gerak Jalan Rojo. Sabtu (30/08/25)
Khoirul Hasyim, Direktur Perumdam Tirta Kencana menyampaikan, keikutsertaan Perumdam Tirta Kencana pada gerak jalan ROJO ini tidak hanya sebagai bentuk semangat kebersamaan, tetapi juga sebagai wujud penghormatan atas jasa para pahlawan bangsa yang telah memperjuangkan kemerdekaan.
“Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat menumbuhkan jiwa nasionalisme, mempererat tali silaturahmi antar pegawai, serta menumbuhkan semangat kerja yang sehat, solid, dan penuh kekompakan dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat sehingga semakin memberikan kontribusi positif dalam membangun dan mewujudkan Jombang Maju dan Sejahtera untuk semua,” sebutnya.
Hasyim juga menyebutkan, manfaat mengikuti gerak jalan Rojo bisa meningkatkan kesehatan fisik seperti mengontrol berat badan, menjaga kesehatan jantung, hingga memperkuat tulang dan sendi.
Selain itu, gerak jalan juga bermanfaat bagi kesehatan mental, yaitu meningkatkan suasana hati, bisa mengurangi stres serta memperbaiki kualitas tidur. Gerak jalan juga bisa membakar kalori dan mempercepat metabolisme, sehingga membantu mengendalikan berat badan dan mengurangi lemak berlebih. Pungkasnya. (vir)



















